Pengalaman di Pelatihan Web Portal USU

Medan - Suatu kehormatan bagi saya bisa menjadi salah satu mahasiswa perwakilan Fakultas Ilmu Budaya USU yang akan mengikuti pelatihan Web Portal USU. Pelatihan serta evaluasi ini adalah lanjutan dari pelatihan-pelatihan web portal sebelumnya. Mungkin sebelumnya bagi anda yang belum tahu apa itu web portal akan saya jelaskan disini. Web Portal yakni sebuah bagian dari website yang memungkinkan pengguna bisa masuk menjadi kontributor website dengan username dan password, disini diartikan sebagai web fakultas.
Jadi website USU adalah  http://usu.ac.id dan yang menjadi web portal adalah sub domain dari domain utama website ini. Jadi usu terdiri dari 14 fakultas dan beberapa lembaga yang memiliki web portal termasuk organisasi mahasiswa seperti PEMA dan Suara USU. Jadi saya mewakili fakultas saya yaitu Fakultas Ilmu Budaya dengan alamat http://fib.usu.ac.id. Tujuan dari pelatihan lanjutan web portal ini adalah evaluasi dari pelatihan selanjutnya yakni setiap 6 bulan sekali dengan harapan setiap web portal melakukan update berita minimal 1 bulan sekali. Namun ternyata masih banyak fakultas yang tidak melaksanakan kesepakatan tersebut. Setelah di evaluasi ternyata Operator pelaksana Web Portal nya tidak bertugas hanya mengurus web portal saja namun merangkap banyak tugas lain. Dan salah satu saran dari pelatihan sebelumnya adalah membawa 1 atau 2 mahasiswa Fakultas untuk membantu Operator pelaksana melaksanakan tugas mengisi berita di web. 
Wakil PR IV membuka Pelatihan Web Portal USU

Kepala PSI USU memberikan kata sambutan

Perwakilan Mahasiswa untuk mendampingi Operator Pelaksana


Dan kemarin karena saya memang sudah terbiasa dengan dunia media sosial seperti blog, dan operator pelaksana web portal di fakultas saya kenal dengan teman dekat saya maka saya direkomendasikan untuk membantu dia. Dan saya ditanya apakah pernah menggunakan bahasa Html dan terbiasa dengan dunia media sosial? tanpa pikir panjang, saya langsung bersedia dengan syarat mengikuti pelatihan web portal usu pada tanggal 26-27 november 2014. 
Pelatihan ini sungguh luar biasa formal. Faktanya, pembukaan dari pelatihan ini dibuka langsung oleh Pembantu Rektor IV Prof.Ningrum Natasya Sirait dan kata sambutan langsung oleh Wakil Kepala Pusat Sistem Informasi (PSI) USU, Prof.Mahyuddin M.T.
Saya dan satu teman saya adalah perwakilan dari fakultas Ilmu Budaya Untuk mendampingi operator pelaksana dari FIB yaitu Andika Indra Muhammad sebagai pengelola berita di web portal FIB selama 1 tahun belakangan ini. 
Untuk hari ini (26/11) pelatihan difokuskan ke pelatihan jurnalistik atau penulisan berita ke media sosial yang disampaikan oleh Dr. Muhammad Zeinizen yang telah berpengalaman 16 tahun dibidang jurnalistik "Waspada" dan sekarang sebagai Humas Rumah Sakit USU. Beliau menyampaikan dalam menulis berita harus terdapat unsur 5W+1H, jika sudah ada kelima unsur itu maka tugas selanjutnya adalah penyusunan redaksi dan estetika penulisan berita. Bagaimana membuat sebuah berita itu menarik perhatian pembaca, bagaimana pembaca bisa tertarik untuk membaca berita hanya dengan melihat judul. 
Kegiatan ini dilanjutkan dengan sesi tanya jawab oleh peserta. kemudian agenda dilanjut dengan pembahasan bagaimana penulisan berita yang baik. 
Dan untuk besok (27/11) pelatihan memfokuskan bagaimana teknik membuat berita di media sosial. Jika ada sela waktu besok malam, maka akan segera saya update postingan ini mengenai pelatihan web portal USU hari ke dua.  
Nah, hari ini (27/11) saya kembali hadir mengikuti pelatihan web portal ini. Pembahasan hari ini adalah mengenai Berita jurnalistik, foto jurnalistik dan video jurnalistik serta pemaksimaln pengelolaan web portal. Pemateri disampaikan oleh mantan jurnalis dan mantan kameramen/fotografer. Dan pemaksimalan web portal di instrukturi oleh Kak Sri dan mas Amri (pasangan suami istri yang bekerja di kantor yang sama). :-D
Dan penutupan ditutup lagi oleh Wakil Rektor IV. Penutupan ini sekaligus memanggil nama-nama perserta paling antusias dalam pelatihan ini. Dan alhamdulillah sepulang dari sini seluruh peserta dibagi sertifikat dengan tanda tangan Rektor USU dan amplop dengan isi uang transport :-D
pokoknya pelatihan kali ini sangat bermafaat sekali bagi saya kedepannya, saya mendapat ilmu baru yaitu ilmu jurnalistik bagaimana menulis berita yang baik, dan tentunya sebagai anak kos saya lepas uang makan selama dua hari ditambah lagi uang saku cukup buat 2 hari makan :-D
Semoga ilmu ini bisa saya kembangkan dan salurkan untuk kedepannya. amiiin. 
Sekian cerita dari pengalaman saya hari ini, terima kasih :-)

0 Response to "Pengalaman di Pelatihan Web Portal USU"

Post a Comment

*Komentar Tanpa Moderasi*
Silahkan berkomentar yang sopan, tidak mengandung unsur sara, pornografi.
Jika blog ini membantu, jangan lupa like Fanspage dan Follow Google+
Terima kasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel