Pengalaman outbond di sibolangit
25 November 2012
Add Comment
PENGALAMAN OUTBOND || Dhani's Blog
waktu itu saya sangat ingin sekali mengikuti yang namanya lapedisi(latihan kepemimpinan dakwah islam intensif).Itu adalah acara besar untuk perekrutan anggota untuk masuk ke BTM Al-iqbal FIB USU.Karena pada saat itu saya mengikuti inagurasi dan waktunya bertepatan pula dengan lapedisi ini maka saya tidak bisa mengikuti lapedisi ini.Tetapi karena saya memang niat ingin masuk ke organisasi tersebut maka saya direkomendasikan oleh para kader kader BTM al-iqbal untuk mengikuti acara setingkat dengan lapedisi yaitu Aktiva(aktualisasi training versi alam) yang diadakan difakultas ekonomi USU.Akhirnya saya mengikuti acara tersebut pada tanggal 23 sd 25 november yang berlangsung difakultas ekonomi dan sibolangit.Banyak sekali ilmu yang saya dapat dari kegiatan ini,khususnya ilmu agama dan ilmu kepemimpinan.Diacara ini kami semua para peserta dituntut untuk menjadi seorang aktivis dakwah yang benar-benar bisa menjadi seorang pemimpin,bukan hanya pandai berorasi didepan publik tetapi tidak menjadi sosok yang bisa dicontoh oleh orang lain.
Dan disini lah sikap kepemimpinan kami dilatih untuk terus bisa menegakkan agama Allah swt.Dimulai materi-materi yang memotivasi hati ini untuk terus berusaha menjadi seorang pemimpin yang diridhai Allah swt.
Hingga sampai pada puncak acara untuk berjalan sendirian kedalam hutan yang belum pernah dijamah orang,sampai-sampai kami disuruh untuk membuat surat wasiat untuk keluraga kami.Surat itu akan dikirimkan kepada orang tua kami apabila kami tidak bisa kembali dari hutan setelah waktu yang telah ditetapkan.Hal ini benar benar menjadi petimbangan luar biasa bagi kami,namun ternyata ini tidak sekedar permainan atau candaan,kami benar benar dimasukkan kedalam hutan satu persatu hingga hampir malam.
Tetapi dengan keteguhan hati dan niat yang telah tulus untuk memantapkan hati ini untuk selalu menyebar dakwah dimanapun dan kapanpun.Akhirnya kami semua kembali dengan tepat waktu yang telah ditetapkan panitia dengan membawa amplop yang bertulisakan nama kami masing-masing yang kami temnukan dibawah jurang tajam dan setelah kami buka satu persatu diantara kami ada yang menangis,tersenyum bahagia dan ada pula yang sangat sedih karena didalam amplop itu bertuliskan LULUS/TIDAK LULUS.
Ternyata amalan amalan kami selama 3 hari ini diperhatikan dan dinilai oleh para panitia hingga kami pun harus bisa menerima semua kenyataan.
Namun saya sendiri sangat bersyukur bisa membuka amplop yang berisikan "LULUS" hingga saya sudah bisa diberi amanah untuk ikut dalam penyebaran syiar.
Setelah acara yang amat panjang ini selesai,yakinlah pada diri kami sendiri bahwa perjuangan belum selesai namun perjuangan baru dimulai.Perjuangan menyebarkan agama Allah swt baru dimulai setelah acara ini.Dan disini kami akan menemukan ujian nyata yang harus mampu kami hadapi dan selsesaikan seperti saat saat menyelesaikan ujian dari acara ini.
sebenarnya saat orang berkata bahwa ikut organisasi hanya akan merusak nilai kuliah kamu nantinya,tapi itu semua salah ,dengan organisasi kita akan berani berbicara didepan,akan mempunyai banyak link dan teman yang bisa saling membantu nantinya saat kita ,kita tidak akan mendapatkan itu semua didalam perkuliahan,kita tidak akan bisa seperti itu jika hanya kuliah dan kuliah saja.
Insyaallah,semoga kami semua diberi kemudahan dalam menyebarkan agama islam ini,selalu bisa mengajak dan menjadi contoh yang baik bagi para saudara kita semua,yaitu umat islam.
Allahuakbar !!!
jangan lupa baca juga pengalaman saya dalam berorganisasi di kampus disini !!
0 Response to "Pengalaman outbond di sibolangit"
Post a Comment
Silahkan berkomentar yang sopan, tidak mengandung unsur sara, pornografi.
Jika blog ini membantu, jangan lupa like Fanspage dan Follow Google+
Terima kasih